x

Gambar oleh Daniel Reche dari Pixabay

Iklan

Almanico Islamy Hasibuan

Penulis Indonesiana
Bergabung Sejak: 22 November 2021

Rabu, 8 Juni 2022 14:15 WIB

Berjalan Membuka Banyak Pintu

Aktivitas berjalan sangat bermanfaat untuk kehidupan kita sehari-hari, baik manfaat untuk kesehatan fisik, mental, manfaat untuk perkembangan pemikiran, dan masih banyak lagi. Apa sajakah itu?

Dukung penulis Indonesiana untuk terus berkarya

Kecanggihan teknologi membuat kehidupan kita semakin terbantu atau bisa dibilang semakin mudah. Kita tidak perlu lagi membayar dengan uang kertas dan hal yang paling mencolok bagi saya adalah kita dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari kita seperti makan tanpa perlu berjalan keluar rumah untuk mendapatkannya. Bagi mereka yang memiliki keterbatasan, hal ini sangat membantu mereka, namun bagi mereka yang masih diberikan nikmat kesehatan, tidak perlu terlalu mengandalkan teknologi ini.

Berjalan mencari makanan atau barang-barang yang kita perlukan sangat banyak memiliki manfaat di dalamnya. Selain mencapai tujuan kita keluar rumah, kita juga banyak membuka pintu di kehidupan kita saat kita berjalan.

1. Pintu Pemikiran

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pintu pemikiran akan terbuka saat kita berjalan terutama di lingkungan yang masih asri dan banyak tanaman. Hal ini banyak diterapkan oleh para seniman seperti penulis dan pelukis. Mereka melakukan aktivitas berjalan ini untuk membuka pikiran mereka atau mencari ide dan ilham untuk karya mereka selanjutnya.

Bagi orang-orang biasa, berjalan membuat mereka banyak melihat dunia sekitar terutama usia anak-anak dan remaja. Mereka bisa melihat seusia mereka yang masih kurang beruntung, bagaimana orang-orang sekitar melakukan aktivitasnya sehari-hari, dan masih banyak lagi. Berjalan dengan beberapa syarat dan ketentuan yang mudah dipenuhi akan memberikan manfaat yang besar bagi kita.

2. Pintu Kesehatan

Pintu kesehatan, tidak perlu lagi dijelaskan secara rinci, berjalan tentu saja banyak memberikan manfaat bagi kesehatan kita. Kaki menjadi sehat, mata menjadi sehat, dan masih banyak lagi. Pakar kesehatan menyarankan untuk berjalan paling tidak 10 ribu langkah per hari untuk orang dewasa. Kita dapat menyimpulkan, untuk kaum muda, harus lebih banyak dari 10.000 langkah.

Apakah hal itu memang benar di masa sekarang? Berdasarkan pengamatan sekilas yang saya lakukan, kaum mudalah yang banyak menggunakan sepeda motor bahkan ke tempat-tempat yang dekat sekalipun. Kaum mudalah yang sering menggunakan jasa pembelian online untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya terutama makanan dan minuman. Hal ini berkontribusi terhadap pencapaian buruk negara kita sebagai negara dengan penduduk yang paling malas berjalan di dunia.

Manfaat berjalan masih sangat banyak untuk kondisi kesehatan fisik dan mental kita, namun kemudahan teknologi membuat hal ini semakin sulit tercapai. Kaum muda semakin banyak mengidap penyakit yang seharusnya belum bisa mereka idap di umur mereka sekarang. Oleh karena itu, aktivitas berjalan seharusnya kita masukkan di jadwal keseharian kita masing-masing.

Ikuti tulisan menarik Almanico Islamy Hasibuan lainnya di sini.


Suka dengan apa yang Anda baca?

Berikan komentar, serta bagikan artikel ini ke social media.












Iklan

Terpopuler

Terkini

Terpopuler